Tuesday, 10 October 2017

Pembahasan Matematika IPA UN 2017 No. 6 - 10

Pembahasan Matematika IPA UN 2017 No. 6 - 10, berbagai fungsi dalam matematika
Berbagai Fungsi dalam Matematika

Pembahasan soal-soal Ujian Nasional (UN) tahun 2017 bidang studi Matematika SMA-IPA nomor 6 sampai dengan nomor 10 tentang:
  • invers fungsi, 
  • komposisi fungsi, 
  • sifat akar persamaan kuadrat, 
  • jenis akar persamaan kuadrat, dan 
  • persamaan kuadrat baru.

Soal No. 6 tentang Invers Fungsi

Jika fungsi

Fungsi f(x) dan g(x) UN 2017, invers komposisi fungsi

maka (gf)−1(x) = ….





Pembahasan

Kita tentukan dulu komposisi (gf)(x). Pada komposisi tersebut fungsi g ada di depan, berarti kita harus berpatokan pada g(x).

Komposisi fungsi g o f

Selanjutnya kita cari invers dari (gf)(x) dengan memanfaatkan rumus:

Rumus invers fungsi berbentuk pecahan linear

Dengan demikian,

Invers fungsi g o f

Jadi, invers dari fungsi komposisi tersebut adalah opsi (C).

Perdalam materi ini di Pembahasan Matematika IPA UN: Komposisi dan Invers Fungsi.

Soal No. 7 tentang Komposisi Fungsi

Diketahui fungsi fRR dan gRR. Jika g(x) = 2x − 4 dan (gf) = 4x2 − 24x + 32, fungsi f(−2) adalah ….

A.   12
B.   24
C.   32
D.   50
E.   95



Pembahasan

Berpedoman pada g(x) = 2x − 4 maka bisa diartikan (gf) = 2f(x) − 4.

    (gf) = 4x2 − 24x + 32
2f(x) − 4 = 4x2 − 24x + 32
      2f(x) = 4x2 − 24x + 36
        f(x) = 2x2 − 12x + 18

Nah, kita tinggal memasukkan x = −2 pada fungsi f(x) tersebut.

f(−2) = 2(−2)2 − 12(−2) + 18
         = 8 + 24 + 18
         = 50

Jadi, nila dari f(−2) adalah 50 (D).

Perdalam materi ini di Pembahasan Matematika IPA UN: Komposisi dan Invers Fungsi.

Soal No. 8 tentang Sifat Akar Persamaan Kuadrat

Akar-akar persamaan x2 − 2x − (p + 5) = 0 adalah x1 dan x2, dengan x12 + x22 = 28. Nilai p yang memenuhi adalah ….

A.   −16
B.   −14
C.   −7
D.   7
E.   14





Pembahasan

Dari persamaan kuadrat x2 − 2x − (p + 5) = 0 diperoleh:

a = 1
b = −2
c = −(p + 5)
   = −p − 5

Sifat-sifat akar persamaan kuadrat adalah sebagai berikut:

x1 + x2 = −b/a
            = 2

x1x2 = c/a
           = −p − 5

Sementara itu diketahui pada soal:

x12 + x22 = 28

Jumlah kuadrat akar tersebut bisa dijabarkan menjadi:

(x1 + x2)2 − 2 x1x2 = 28

Nah, sekarang kita tinggal memasukkan sifat penjumlahan dan perkalian akar di atas.

22 − 2(–p − 5) = 28
    4 + 2p + 10 = 28
                   2p = 14
                     p = 7

Jadi, nilai p yang memenuhi persamaan kuadrat tersebut adalah 7 (D).

Perdalam materi ini di Pembahasan Matematika IPA UN: Persamaan dan Fungsi Kuadrat.

Soal No. 9 tentang Jenis Akar Persamaan Kuadrat

Jika persamaan kuadrat x2 + (p +1 )x +( 2 − p) = 0 memiliki akar-akar yang tidak real, nilai p yang memenuhi persamaan tersebut adalah ….

A.   −1 < p < 7
B.   −7 < p < 1
C.   −7 ≤ p ≤ 1
D.   p ≤ −7 atau p ≥ 7
E.   p < −7 atau p > 7




Pembahasan

Dari persamaan kuadrat x2 + (p +1 )x +( 2 − p) = 0 diperoleh:

a = 1
b = p + 1
c = 2 − p

Persamaan kuadrat yang akar-akarnya tidak real mempunyai diskriminan negatif.

                               D < 0
                    b2 − 4ac < 0
(p + 1)2 − 4∙1∙(2 − p) < 0
 p2 + 2p + 1 − 8 + 4p < 0
                p2 + 6p − 7 < 0
            (p + 7)(p − 1) < 0

Karena tanda pertidaksamaannya ‘<’ maka penyelesaiannya berada di antara −7 dan 1.

−7 < p < 1

Jadi, nilai p yang memenuhi persamaan kuadrat tersebut adalah opsi (B).

Perdalam materi ini di Pembahasan Matematika IPA UN: Persamaan dan Fungsi Kuadrat.

Soal No. 10 tentang Persamaan Kuadrat Baru

Akar-akar persamaan kuadrat 3x2x − 5 = 0 adalah x1 dan x2. Persamaan kuadrat baru yang akar-akarnya (3x1 − 1) dan (3x1 − 1) adalah ….

A.   x2 + x − 17 = 0
B.   x2 + x + 13 = 0
C.   x2 + x − 15 = 0
D.   x2x − 15 = 0
E.   x2x + 15 = 0




Pembahasan

Penjumlahan dan perkalian akar persamaan kuadrat 3x2x − 5 = 0 yang akar-akarnya x1 dan x2 adalah:

x1 + x2 = −b/a
            = 1/3

x1x2 = c/a
           = −5/3

Misalkan persamaan kuadrat baru yang akar-akarnya (3x1 − 1) dan (3x1 − 1) adalah:

x2px + q = 0

dengan p adalah hasil jumlah akar-akar baru sedangkan q adalah hasil kali akar-akar baru.

p = (3x1 − 1) + (3x1 − 1)
   = 3(x1 + x2) − 2
   = 3 ∙ 1/3 − 2
   = −1

q = (3x1 − 1) (3x1 − 1)
   = 9x1x2 − 3x1 − 3x2 + 1
   = 9x1x2 − 3(x1 + x2) + 1
   = 9 ∙ (−5/3) − 3 ∙1 /3 + 1
   = −15 − 1 + 1
   = −15

Dengan demikian, persamaan kuadrat baru yang dimaksud adalah:

x2px + q = 0
x2 + x − 15 = 0

Jadi, persamaan kuadrat baru yang akar-akarnya (3x1 − 1) dan (3x1 − 1) adalah x2 + x − 15 = 0 (C).

Perdalam materi ini di Pembahasan Matematika IPA UN: Persamaan dan Fungsi Kuadrat.

Simak Pembahasan Soal Matematika IPA UN 2017 selengkapnya.
No. 01 - 05No. 21 - 25
No. 06 - 10No. 26 - 30
No. 11 - 15No. 31 - 35
No. 16 - 20No. 36 - 40

Dapatkan pembahasan soal dalam file pdf  di sini.

Demikian, berbagi pengetahuan bersama Kak Ajaz. Silakan bertanya di kolom komentar apabila ada pembahasan yang kurang jelas. Semoga berkah.

No comments:

Post a Comment

Maaf, komentar yang tidak berhubungan dengan konten, banyak mengandung singkatan kata, atau mengandung link aktif, tidak kami tayangkan.

Komentar Anda akan kami moderasi sebelum kami tayangkan. Centang 'Notify me' agar Anda mendapat pemberitahuan lewat email bahwa komentar Anda sudah ditayangkan